Search Blog

Translate

SPONSOR

Thursday, December 1, 2016

RUANG LINGKUP EPIDEMIOLOGI

By : Andi Agus Mumang, S.KM
EPIDEMIOLOGI sebagai dasar para Ahli Kesehatan Masyarakat menentukan tindakan kesehatan dalam rangka melindungi kesehatan di Masyarakat. Oleh karena itu pendekatan epidemiologi sifatnya berfokus pada masyarakat bukan individual. Sehingga para epidemilog menggunakan holistik sebagai pendekatan analisis untuk mengidentifikasi permasalahan dan faktor risiko serta strategi pemecahannya (Soeharyo, dkk, 2011). Seiring dengan perkembangan zaman epidemiologi telah membidangi berbagai cabang ilmu kesehatan. Berikut adalah ruang lingkup dari ilmu epidemiologi kesehatan masyarakat (Epidemiology of Public Health)
  1. Epidemiologi Penyakit Menular merupakan cabang dalam ilmu epidemiologi yang mempelajari tentang permasalahan penyakit menular melalui pendekatan epidemiologi yang berfokus pada distribusi dan determinan kejadian penyakit menular dan upaya mengatasi penyakit tersebut dalam suatu populasi atau komunitas.
  2. Epidemiologi Penyakit Tidak Menular merupakan cabang dalam ilmu epidemiologi yang mempelajari tentang permasalahan penyakit tidak menular melalui pendekatan epidemiologi yang berfokus pada distribusi dan determinan kejadian penyakit tidak menular dan upaya mengatasi penyakit tersebut dalam suatu populasi atau komunitas
  3. Epidemiologi Kesehatan Reproduksi merupakan cabang dalam ilmu epidemiologi yang mempelajari tentang permasalahan yang berhubungan dengan kesehatan reproduksi pada suatu populasi atau komunitas.
  4. Epidemiologi Kesehatan Lingkungan merupakan cabang dalam ilmu epidemiologi yang mempelajari tentang upaya penyehatan lingkungan sebagai bagian yang berperan dalam rantai kesehatan dengan senantiasa melakukan kajian dan analisis terhadap lingkungan dan permasalahannya berkaitan dengan kesehatan pada suatu populasi atau komunitas.
  5. Epidemiologi Kesehatan Kerja merupakan cabang dari epidemiologi yang mempelajari dan menganalisis keadaan kesehatan tenaga kerja akibat pengaruh keterpaparan pada lingkungan kerja baik yang bersifat fisik, kimia, biologi, social budaya serta kebiasaan hidup para pekerja.
  6. Epidemiologi Kesehatan Darurat merupakan cabang dari epidemiologi yang mempelajari dan menganalisis keadaan kesehatan yang bersifat darurat (emergency) melalui pendekatan epidemiologi yang bertujuan mencari faktor penyebab dan solusi terhadap permasalahan kesehatan darurat pada suatu populasi tertentu.
  7. Epidemiologi Kesehatan Jiwa merupakan cabang dalam ilmu epidemiologi yang mempelajari dan menganalisis terkait masalah kesehatan jiwa dalam suatu kelompok masyarakat baik mengenai keadaan kelainan jiwa kelompok penduduk tertentu, maupun analisis berbagai faktor yang mempengaruhi timbulnya gangguan kesehatan jiwa dalam masyarakat.
  8. Epidemiologi Perencanaan merupakan cabang dalam ilmu epidemiologi yang mempelajari tentang permasalahan kesehatan melalui system pendekatan managemen perencanaan dalam menganalisis masalah, mencari factor penyebab timbulnya suatu masalah serta penyusunan rencana pemecahan masalah tersebut secara menyeluruh dan terpadu
  9. Epidemiologi Perilaku merupakan cabang dalam ilmu epidemiologi yang mempelajari tentang permasalahan kesehatan yang berkaitan dengan perilaku atau pola hidup suatu populasi/komunitas.
  10. Epidemiologi Genetik merupakan cabang dalam ilmu epidemiologi yang mempelajari dan menganalisis masalah kesehatan yang ditimbulkan oleh faktor genetik terutama berkaitan dengan distribusi, frekuensi dan determinan kejadian penyakit akibat faktor genetic pada suatu populasi/komunitas tertentu.
  11. Epidemiologi Gizi merupakan cabang dalam ilmu epidemiologi yang mempelajari dan menganalisis masalah gizi masyarakat, dimana masalah ini erat hubungannya dengan berbagai faktor yang menyangkut pola hidup masyarakat
  12. Epidemiologi Remaja merupakan cabang dalam ilmu epidemiologi yang mempelajari dan menganalisis permasalahan kesehatan pada remaja pada suatu populasi atau komunitas
  13. Epidemiologi Demografi merupakan cabang epidemiologi yang menggunakan system pendekatan epidemiologi dalam menganalisis berbagai permasalahan yang berkaitan dengan bidang demografi serta factor-faktor yang mempengaruhi berbagai perubahan demografi yang terjadi dalam masyarakat.
  14. Epidemiologi Klinik merupakan cabang epidemiologi yang menggunakan system pendekatan epidemiologi dalam menganalisis berbagai permasalahan kesehatan klinis
  15. Epidemiologi Kausalitas merupakan cabang epidemiologi yang menggunakan system pendekatan epidemiologi kausalitas dalam menganalisis berbagai permasalahan kesehatan pada suatu populasi atau komunitas
  16. Epidemiologi Pelayanan Kesehatan merupakan cabang epidemiologi yang menggunakan system pendekatan epidemiologi manajemen dalam mempelajari dan menganalisis permasalahan pelayanan kesehatan guna memperbaiki kualitas pelayanan kesehatan
Artikel terkait :

No comments:

Post a Comment

Popular Posts